DEPOK. Komunitas Kaldera Jatijajar Kota Depok menggelar acara pelatihan Holistic Character dalam rangka memberikan edukasi dan pemahaman akan potensi diri masing-masing anggotanya sehingga dapat mengoptimalkan kemampuan diri sekaligus menggabungkan berbagai potensi yang ada di sekitarnya, Sabtu 21/11 sejak pagi hingga sore hari.
Materi holistic character disampaikan oleh Munawar Aziz, pendiri Best Practice Indonesia, dan difokuskan pada bagaimana setiap individu bisa mengenal dan memahami karakter dirinya masing-masing melalui pendekatan keilmuan yang dirangkum dalam metode holistic character.
Meski cuaca hujan, kegiatan pelatihan pengembangan diri itu diikuti antusias oleh puluhan peserta dari berbagai komunitas seni budaya yang tergabung di Komunitas Kaldera binaan Dwi Woro Mastuti yang juga merupakan pendiri Rumah Cinta Wayang dengan tetap menerapkan protokol kesehatan menjaga jarak dan menggunakan masker.
Munawar Aziz dalam pemaparannya menyampaikan bahwa holistic character merupakan “karakter menyeluruh” yang Tuhan berikan kepada manusia agar hidup lebih baik, sempurna dan harmonis, bersifat universal, tanpa batas dan perbedaan, yang dikatakannya merupakan “solusi atas semua permasalahan yang ada.”
“Dengan mengetahui diri kita yang sebenarnya, fungsi dan peranan, karakter dasar dan kecerdasan yang kita miliki, maka kita akan tahu orang lain dan bagaimana memperlakukannya,” jelas Aziz.
“Dari simulasi yang diberikan, peserta yang hadir sudah berhasil dibagi ke dalam empat kelompok yang masing-masing kelompok berisi anggota yang memiliki kesamaan karakter. Hal ini penting agar masing-masing kelompok memahami kelebihan dan kekurangan yang dimilikinya sehingga bisa lebih menghargai kelompok lain dan mampu membangun kebersamaan dalam mencapai tujuannya,” lanjut Aziz.
Sesi acara diakhiri dengan foto bersama, games indoor dan tanya jawab serta penyerahan cindera mata oleh Dwi Woro kepada pemateri Holistic Character.